SEBANYAK 2000 ORANG PENERIMA SERTIFIKAT HAK ATAS TANAH (SHAT) BAGI USAHA MIKRO TUNTAS

dinkop.ngawikab.go.id – NGAWI 19/12/2022. Di penghujung tahun 2022 Pemerintah Kabupaten Ngawi melalui Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah bekerjasama dengan Badan Pertanahan Nasional Kabupaten Ngawi telah menuntaskan penyerahan Sertifikat Hak Atas (SHAT) gratis bagi Usaha Mikro sesuai quota yang diberikan sebanyak 2000 orang Calon Peserta Calon Lokasi (CPCL) Sertifikat Hak Atas Tanah (SHAT) di Kabupaten Ngawi. Sepanjang tahun 2022 ini warga desa yang telah menerima Sertifikat Hak Atas Tanah (SHAT) gratis bagi Usaha Mikro adalah sbb :

  • Desa Grudo 270
  • Desa Wakah 62
  • Desa Sukowiyono 151
  • Desa Ngawi 120
  • Desa Beran 253
  • Desa Karangasri 281
  • Desa Pocol 154
  • Desa Bintoyo 154
  • Desa Jururejo 194
  • Desa Banyu Urip 61
  • Desa Watualang 100
  • Desa Kerek 200

Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono ST, MH menyampaikan melalui Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Harsoyo SE, M.Si sangat mengaprisiasi program Lintas Sektor ini yang telah dilaksanakan dengan baik dan tuntas pada waktunya.

Kepala Bidang SDM dan Transmigrasi Agus Dwi Narimo SE, M.Si mengatakan “Beserta Tim kami akan melanjutkan program Lintas Sektor Calon Peserta Calon Lokasi (CPCL) Sertifikat Hak Atas Tanah (SHAT) bagi Usaha Mikro ini di tahun 2023 sesuai dengan quota yang diberikan” pungkasnya.(sdmtrans dinkop ukm)