Pelatihan Olahan Makanan Buah Jambu Merah di Desa Hargomulyo

dinkop.ngawikab.go.id. Ngawi, Senin 2 September 2024. Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah lagi-lagi menyelenggarakan asah skil untuk masyarakat, Pelatihan olahan makanan berbahan baku buah jambu merah di kebun insipasi Anggur Desa Hargomulyo Kecamatan Ngrambe hari Rabu, 22 Mei 2024. Dinkop mengundang Instruktur pada Pelatihan tersebut dari “UKM Dodol Jambu Nona Eva”. dalam pemaparannya Eva Agustiyana (Pemilik UKM Dodol Jambu) memberi motivasi berusaha sukses dan handal. Pelatihan dibuka oleh Kepala Bidang Usaha Mikro, Nurtanti Ekawati, SE. Berbagai olahan jambu merah yang dibuat pada Pelatihan diantaranya Dodol Jambu Merah, Stik Jambu Merah dan Brownies Sehat Jambu Merah. Harapannya dengan diadakannya Pelatihan ini adalah sebagai wawasan bagi warga Desa Hargomulyo Kecamatan Ngrambe dalam membuat diversifikasi produk olahan jambu merah yang merupakan potensi daerah setempat dan untuk memberikan menu tambahan bagi balita stunting.Wiwien